Peduli Lingkungan, Ratusan Pohon Hijaukan Lapas Kelas IIA Pematang Siantar

    Peduli Lingkungan, Ratusan Pohon Hijaukan Lapas Kelas IIA Pematang Siantar
    Keterangan Photo ; Istimewa

    SIMALUNGUN - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pematang Siantar dalam pelaksanaan program pengayoman dan pembinaan terhadap para warga binaan, tidak hanya secara persuasif.

    Namun, para pegawai lapas juga melakukan pembinaan dengan merangkul mitra kerja untuk berperan serta menerapkan konsep "Prison Garden" bersama GMNI Pematang Siantar.

    Informasi disampaikan, tentang kegiatan peduli lingkungan di Lapas Kelas IIA Pematang Siantar, jalan Asahan Kilometer 7, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Sabtu (29/06/2024), sekira pukul 09.00 WIB.

    Lebih lanjut, Lapas Kelas IIA Pematang Siantar bersama Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Pematang Siantar melakukan penanaman sejumlah bibit berbagai jenis pohon.

    Penanaman sebanyak 110 bibit ini dilaksanakan di seputaran lingkungan Lapas, bekerja sama dengan Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Pematang Siantar. 

    Pada kesempatan ini, Kalapas M Pithra Jaya Saragih memimpin kegiatan penanaman 110 bibit pohon masa hidupnya panjang di antaranya, rambutan, mangga dan durian.

    M Pithra Jaya Saragih disela-sela kegiatannya menjelaskan, Lapas Kelas IIA Pematang Siantar menerapkan konsep Prison Garden dengan merangkul dari luar ke dalam Lapas.

    "Pemasyarakatan tidak hanya dilakukan melalui persuasive para petugas dengan warga binaan akan tetapi Lapas Pematangsiantar ini pembinaannya sudah merangkul dari luar Lapas ke dalam, " jelas Kalapas.

    Selanjutnya, Ia mengatakan, bahwa Aksi Peduli Lingkungan, melakukan Penanaman Pohon ini dijadikan sebagai momen untuk meningkatkan kesadaran setiap orang, terhadap lingkungan.

    "Kita berkewajiban menjaga kelestarian lingkungan, " imbuh M Pithra.

    Lebih Lanjut, Kalapas Kelas IIA Pematang Siantar menyebutkan, hal ini tak hanya sekedar memperindah lingkungan Lapas. Namun, bersifat momentum hangat.

    "Terjalin ragam kolaborasi yang bermanfaat ke depannya, " terangnya.

    Selain itu, kegiatan aksi penanaman 110 bibit pohon ini sebagai wujud tanggung jawab moral pihak Lapas Kelas IIA Pematang Siantar demi keberlanjutan kepada generasi mendatang.

    "Tanggung jawab pemeliharaan dari tanaman ini nantinya akan dikelola oleh pihak lapas, yang juga sekaligus dijadikan sebagai sarana pembinaan serta asimilasi bagi warga binaan, " jelas Kalapas.

    Penanaman bibit pohon ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kesadaran para petugas, warga binaan, pengunjung serta masyarakat luas akan pentingnya menjaga serta melestarikan lingkungan.

    simalungun sumut
    Amry Pasaribu

    Amry Pasaribu

    Artikel Sebelumnya

    Eks Karyawan Belum Terima Hak Pensiun, Manajer...

    Artikel Berikutnya

    Ungkap Peredaran Sabu 293,59 Gram, Kapolsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS

    Ikuti Kami